26 Nov 2024 08:07
Siap-Siap Pilkada 2024! Coblos, Tunjukkan Jari Ungu, dan Nikmati Promo Spesial
Oleh Shila Ezerli Budiawan
Image Description. Sumber: Unknown

Tangerang, OneSmile - Pilkada 2024 tinggal menghitung hari! Pada Rabu, 27 November 2024, seluruh Indonesia akan melangsungkan pesta demokrasi. Jangan lupa gunakan hak suara kamu dan tunjukkan partisipasimu dalam menentukan masa depan daerah. Tapi, ada bonus seru setelah mencoblos, lho!

Berbagai brand dan merchant di Indonesia berlomba-lomba menawarkan promo spesial Pilkada buat kamu yang sudah menunjukkan jari bertinta ungu. Mulai dari makanan, minuman, hingga hiburan, semuanya hadir dengan diskon hingga promo Buy 1 Get 1.

Berikut daftar promo seru yang bisa kamu nikmati:

1. Wingstop

Nikmati pilihan menu menggoda hanya dengan Rp19.091 per paket!

  • Paket A: 1 Wingstop Chicken + nasi + Sprite

  • Paket B: 3 Crunchy Wings + nasi + Sprite

  • Paket C: 4 Boneless + nasi + Sprite
    Promo berlaku hanya pada 27 November 2024 untuk dine in dan take away. Jangan lupa tunjukkan jari ungu ya!

2. Pepper Lunch

Buat pecinta steak, ini waktunya pesta!

  • Dengan membeli 3 Any Beef Steak, kamu akan mendapatkan FREE 3 Beef Pepper Rice.

  • Promo ini berlaku 25-29 November 2024, khusus dine in di seluruh outlet (kecuali bandara).

3. Bakmi GM

Belanja minimal Rp60.000 dan dapatkan menu gratis berupa Krispi Chips Spicy Mayo, Lemon Es Teh, atau Teh Botol Sosro.

  • Berlaku pada 27 November 2024 untuk dine in, take away, atau delivery via Call Center.

4. Lawson

Nikmati promo Buy 1 Get 1 Ice Black Arabica Gayo di seluruh outlet Lawson, hanya dengan menunjukkan jari ungu kamu pada 27 November 2024.

5. Domino’s Pizza

Belanja di Domino’s Pizza tanggal 27 November 2024, tunjukkan jari ungu, dan langsung dapatkan 3 Pizza Mania gratis (S&K berlaku).

6. Kopi Kenangan

Nikmati signature Black Aren Latte hanya dengan Rp14.000, khusus untuk kamu yang menunjukkan jari ungu di semua outlet pada 27 November 2024.

7. Janji Jiwa

Beli 1 dan dapatkan 1 gratis dari Janji Jiwa, hanya di tanggal 27 November 2024.

8. Chatime

Pada tanggal 27-28 November 2024, nikmati Chatime ukuran reguler dengan harga spesial hanya Rp15.000 per cup.

Jangan Golput, Banyak Untung!

Selain berpartisipasi dalam membangun bangsa, Pilkada 2024 jadi momen yang pas buat menikmati promo seru dari brand favoritmu. Yuk, coblos dan tunjukkan tinta ungu di jarimu! Jangan sampai kelewatan ya, karena promo-promo ini berlaku khusus di hari Pilkada.

Coblos dulu, nikmati promo, dan happy Pilkada 2024!

Berita BSD Lainnya Untuk Anda
This is just a placeholder text. Please enter a description here. Long or Short is okay.