
Tangerang, OneSmile - Mudik selalu menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat Indonesia untuk berkumpul bersama keluarga di kampung halaman. Tahun 2025 diprediksi akan menjadi salah satu musim mudik dengan pergerakan masyarakat terbesar! Berdasarkan survei yang dilakukan oleh Kementerian Perhubungan bersama Badan Pusat Statistik dan berbagai pakar transportasi, sekitar 52% penduduk Indonesia berpotensi melakukan perjalanan mudik pada Lebaran 2025.
Prediksi Puncak Arus Mudik dan Balik 2025
Puncak arus mudik diprediksi terjadi pada 28 Maret 2025 (H-3 Lebaran), yang bertepatan dengan H-1 Hari Raya Nyepi. Pada tanggal ini, volume lalu lintas diperkirakan mencapai 232 ribu kendaraan. Sedangkan untuk arus balik, puncaknya akan terjadi pada 6 April 2025 (H+5 Lebaran), dengan jumlah kendaraan yang mencapai 276 ribu unit.
Potensi kepadatan kendaraan pribadi diprediksi akan terjadi di Tol Trans Jawa, dengan angka yang diproyeksikan mencapai 7,95 juta kendaraan. Sementara itu, arus kendaraan roda dua akan meningkat pesat di jalur arteri dan alternatif, dengan jumlah yang diperkirakan mencapai 4,41 juta unit. Oleh karena itu, pemudik diharapkan untuk merencanakan perjalanan dengan matang agar dapat menghindari kemacetan yang parah.
Akses Info Mudik 2025 dengan Mudikpedia
Bagi Anda yang sedang merencanakan perjalanan mudik, kini tidak perlu bingung mencari informasi. E-book Mudikpedia hadir sebagai panduan lengkap untuk membantu perjalanan Anda agar lebih aman, nyaman, dan lancar. Semua informasi yang Anda butuhkan tersedia dalam satu tempat!
Berikut beberapa informasi penting yang bisa Anda dapatkan dalam Mudikpedia:
✅ Informasi Umum seputar mudik, termasuk tren pergerakan masyarakat tahun ini
✅ Regulasi terbaru terkait perjalanan mudik, termasuk aturan kendaraan pribadi dan transportasi umum
✅ Program Mudik Gratis, lengkap dengan cara daftar dan syarat ketentuannya
✅ Pantauan lalu lintas real-time, membantu Anda mengetahui jalur mana yang paling lancar
✅ Nomor telepon penting darurat, untuk memastikan keamanan dan kenyamanan selama perjalanan
✅ Pemesanan tiket perjalanan, baik untuk transportasi darat, laut, maupun udara
Dengan meningkatnya jumlah pemudik, penting bagi setiap orang untuk memiliki informasi yang akurat dan terpercaya. Jangan sampai ketinggalan! Akses Mudikpedia sekarang juga dan persiapkan mudik Anda dengan lebih baik!
Akses info Mudik Lebaran 2025 di sini > MUDIKPEDIA